Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M) menggelar rapat koordinasi terkait Status Akreditasi Program Studi (APS). Rapat ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik di lingkungan Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Ketua Program Studi (Prodi) dari setiap prodi yang sudah mengajukan borang dan prodi yang akan habis masa berlaku akreditasi di tahun 2020. Rapat digelar di Balai Senat KPA Unsyiah pada Jumat (13/03/2020). Ada sebanyak 33 prodi yang mengikuti rapat APS ini.

 

Rapat koordinasi ini membahas tentang status akreditasi prodi yang sudah mengajukan borang dan rencana tindak lanjut proses akreditasi prodi-prodi tersebut terkait dengan Peratutan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor 1 Tahun 2020 tentang Mekanisme Akreditasi Untuk Akreditasi Yang Dilakukan Oleh BAN-PT (27 Februari 2020) dan Surat BAN-PT Nomor 0499/BAN-PT/LL/2020 (28 Februari 2020). (kk)

Categories:

Tags:

Comments are closed