Selasa, 21 September 2021, Universitas Syiah Kuala menerima kunjungan dari Universitas Sains Cut Nyak Dhien. Pada kunjungan ini, hadir langsung Rektor Universitas Sains Cut Nyak Dhien, Dr. Desi Sri Pasca Sari Sembiring, S.E, S.P, M.Si didampingi oleh Wakil Rektor I, II dan III beserta Ketua LPM. Berdasarkan surat dengan nomor 4367/USCND/IX/2021 , agenda kunjungan ini diantaranya yaitu untuk melakukan studi banding terkait jaminan mutu dan kurikulum, program PEKERTI, berlangganan jurnal dan pelaksanaan webinar tingkat nasional maupun internasional.

Kunjungan ini disambut baik oleh Universitas Syiah Kuala yang dihadiri oleh Wakil Rektor IV, Prof. Dr. Hizir, Ketua LP3M, Prof. Adlim, M.Sc, Ketua Pusat Pengembangan Sistem Pembelajaran, Dr. Andi Ulfa Tenri Pada, M.Si, anggota Pusat Pengembangan dan Inovasi Sistem Manajemen dan Penjaminan Mutu, Dr. Bakhtiar, S.P, M.Si, dan dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat yang diwakili oleh Dr. Dra. Sulastri, M.Si dan Prof. Dr. Nasrul, S.T, M.T.

Kegiatan yang berlangsung di ruang Balai Senat ini diakhiri dengan penukaran plakat dari kedua Universitas. (ra)

Categories:

Tags:

Comments are closed